rekomendasi susu penambah berat badan

Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan yang Enak

Diposting pada

Rekomendasi susu penambah berat badan bisa jadi pilihanmu untuk membuat tubuh jadi lebih sehat. Saat ini susu penambah berat badan dibuat khusus dengan nutrisi yang cukup, sehingga bisa menaikkan berat badanmu jika meminumnya secara teratur.

Salah satu ciri susu yang bisa menaikkan berat badan adalah memiliki kandungan lemak dan cream yang tinggi. Kalau kamu bingung memilih susu terbaik untuk menaikkan bobot tubuhmu, rekomendasi berikut ini bisa kamu pertimbangkan.

Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan

1. Dancow Fortigo Enriched Full Cream

Siapa bilang susu Dancow hanya punya kalsium yang tinggi? Kamu juga bisa mengonsumsinya untuk menaikkan berat badan. Ini karena susu Dancow punya banyak kandungan baik di dalamnya, mulai dari protein susu, vitamin A, B dan C, vitamin D, kalsium dan juga zat besi.

2. L-MEN Gain Mass             

Menaikkan berat badan juga bisa dilakukan dengan meningkatkan massa otot pada tubuhmu. Selain melakukan olahraga angkat beban secara rutin, kamu juga bisa mengonsumsi susu L-Men Gain Mass ini, sebab produknya mengandung protein yang tinggi.

Dalam sekali sajian, susu ini mengandung 19 kalori per gram, jumlah tersebut termasuk tinggi untuk ukuran segelas susu. Dengan mengonsumsi secara teratur, kamu bisa naikkan berat badan hingga 1 kg dalam kurun waktu satu minggu saja.

3. Appeton Weight Gain

Rekomendasi susu penambah berat badan lain yang bisa kamu coba adalah Appeton Weight Gain. Susu ini dibuat dengan formula khusus yang penuh dengan nutrisi, mulai dari asam amino, multivitamin, mineral, dan masih banyak lagi yang lainnya.

4. Nestle Boost Optimum

Ingin susu penambah berat badan yang punya kandungan protein tinggi? Kamu bisa coba Boost Optimum dari brand Nestle. Susu ini mengandung protei whey yang mengandung serat pangan tinggi, vitamin E, B6 dan juga B12. Dalam satu gelasnya, kamu sudah bisa memenuhi asupan nutrisi harian.

BACA  Rekomendasi Lagu Barat Terbaru Paling Populer

5. Frisian Flag Purefarm Full Cream

Susu Frisian Flag termasuk salah satu brand susu yang terkenal di Indonesia. Jika ingin menaikkan berat badan, kamu bisa coba varian Purefarm Full Cream yang penuh dengan mineral dan vitamin, mulai dari vitamin A, lemak susu, bubuk whey, dan masih banyak lagi.

Kandungan yang ada di dalam susu ini juga terjaga kualitasnya, sebab proses pengambilan susunya dilakukan langsung dari sapi perah.Pengemasannya juga dilakukan dengan tekhnologi terkini, jadi nutrisinya alami tanpa fortifikasi.

6. Abbott Glucerna Triple Care

Ada juga rekomendasi susu penambah berat badan dari brand Abott, yakni Abott Glucerna Triple Care. Susu ini bisa menambah berat badan tanpa harus khawatir gula darah naik dengan cepat. Formulanya dibuat khusus untuk mengatasi diabetes, sehingga tak mengandung bahan aditif.

Meski bisa menaikkan berat badan, namun susu ini mengadnung karbohidrat lepas lambat, sehingga aman untuk pencernaan. Kandungan gizinya juga cukup tinggi, mulai dari minyak nabati, omega 6, omega 3, hingga minyak nabati.

7. Ensure Vanilla

Bagi kamu yang suka dengan vanilla, bisa coba susu penambah berat badan dari Ensure. Susu ini mengandung vitamin A, C dan E sekaligus zink dan selenium. Rasa vanilanya juga enak dan terasa lezat, jadi kamu tak akan kesulitan meminumnya setiap hari.

Dari berbagai rekomendasi susu penambah berat badan di atas, mana yang ingin kamu masukkan dalam menu diet harianmu? Ingat untuk tetap menjaga pola hidup sehat agar proses menaikkan berat badan bisa berjalan secara optimal.

BACA  5 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung yang Kekinian