Rekomendasi Kamera Mirrorless untuk Fotografi

Diposting pada

Berbeda halnya dengan kamera digital single-lens reflex (DSLR), rekomendasi kamera mirrorless untuk fotografi tidak mempunyai cermin atau pentaprisma. Jadi, cahaya akan langsung melewati lensa dan ke sensor yang kemudian untuk menampilkan pratinjau gambar di layar atau pada electronic viewfinder (EVF).

Kamera mirrorless mempunyai bodi yang lebih kecil dari kamera DSLR. Bentuk yang compact akan memberikan keuntungan bagi pengguna yang mengutamakan mobilitas dengan ukuran kamera lebih ringan. Inilah yang menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki mirrorless.

Rekomendasi Kamera Mirrorless untuk Fotografi

Dari berbagai brand pembuat kamera mirrorless, Sony menjadi salah satu yang terfavorit. Bagi yang tengah mencari kamera jenis ini, simak daftar rekomendasi kamera mirrorless untuk fotografi terbaik di bawah ini.

Sony Alpha a6400

Sony A6400 merupakah salah satu kamera mirrorless dengan format APS-C yang mengadopsi banyak fitur.  Biasanya, fitur ini di sediakan untuk jajaran full-frame mereka.

Salah satunya seperti akuisisi fokus otomatis 0.02 detik, Real-time Eye AF serta kemampuan Real-time Tracking. Bahkan, juga seperti pemotretan kecepatan tinggi hingga 11 fps, pemotretan silent sampai 8 fps dengan AF/AE tracking.

Ada juga BIONZ X image processing engine yang di tingkatkan, layar sentuh LCD 180° yang sepenuhnya bisa di miringkan, serta perekaman film UHD 4K dengan pembacaan piksel penuh. Selain itu, tidak ada penghilangan piksel, perekaman internal untuk video time-lapse, dan masih banyak lagi.

Sony A6400 sangatlah cocok untuk para fotografer profesional sampai vlogger. Rentang Harga sekitar Rp 11.150.000 – Rp 16.999.000.

Sony a9

Sony a9 termasuk salah satu Kamera Mirrorless dengan resolusi 24.0MP Full frame (35.6 x 23.8 mm ) BSI-CMOS sensor. Hal ini karena di lengkapi fitur BIONZ X processor.

BACA  Rekomendasi Kamera Analog SLR Terbaik Sepanjang Masa

Kalian dapat langsung mengambil foto dengan resolusi maksimal 6000 x 4000 pixel dengan rasio aspek 3:2 dan 16:9. Sony a9 ini mempunyai native ISO dengan rentang 100-51200 yang bisa di naikkan menjadi 50-204800 dan menyimpan file dalam format RAW.

Fitur penting lainnya seperti Sensor Kamera Sony a9 tidak memiliki filter anti-alias. Sehingga bisa meningkatkan tingkat ketajaman dan detail gambar pada sensor kamera Sony a9. Rentang harga sekitar Rp 56.999.000 – Rp63.499.000.

Sony Alpha a5000

Sony A5000 sudah mempunyai resolusi 460.800 dot yang jernih, tajam, serta dan kaya warna. Sony ini merupakan kamera berdesain Rangefinder-style mirrorless dengan layar yang berukuran 3 inch.

Di lengkapi dengan resolusi 20 MP, sensor CMOS, processor Bionz X, ISO 100-16000. Alpha A5000 juga bisa langsung di dudukan dengan lensa Sony E (NEX).

Sony A5000 ini mempunyai body yang ramping, terutama bagian grip/pegangannya. Beratnya hanya sekitar 250 gram. A5000 termasuk kamera terkecil Sony yang memiliki fitur Wifi & NFC.

Sony Alpha a5100

Sony A5100 termasuk salah satu kamera mirrorless sony berdesain Rangefinder-style dengan layar berukuran 3 inch. Kamera ini mempunyai resolusi 921.600 dot yang jernih, tajam, serta kaya warna.

A5100 telah didukung dengan fitur-fitur sensor kamera 24MP, AF deteksi fase yang lebih luas, prosesor Bionz X terbaru. Sehingga spesifikasi video yang lebih menjanjikan ketimbang dengan pendahulunya, yaitu NEX-5T.

Pada bagian eksternal, a5100 telah di lengkapi dengan lampu flash. Sehingga menolong para pengguna saat sedang mengambil gambar pada ruangan gelap.

Itu saja beberapa informasi terkait kamera mirrorless Sony terbaik dan terlaris yang dapat kalian jadikan sebagai referensi sebelum membelinya. Temukan rekomendasi kamera mirrorless untuk fotografi kalian dengan penawaran menarik hanya di toko online.