Untuk kamu yang kesal dengan suasana lagi ngumpul namun ngebosenin, kaku, dan juga awkward. Dengan suasana begitu lebih baik kamu bawa santai aja dengan cara main tebak-tebakan bersama teman-temanmu dijamin bakalan jadi seru lagi ngumpul nya. Untuk permainannya kamu bisa intip permainan tebak-tebakan ice breaking dapat kamu mainkan dengan sangat mudah berikut ulasannya.
Terdapat salah satu cara yang sangat ampuh untuk mencairkan suasana tersebut yaitu dengan cara kamu memainkan sebuah tebak-tebakan ice breaking yang akan merubah suasana tersebut.
Untuk itu yuk kita simak rekomendasi tentang permainan tebak-tebakan ice breaking dijamin bisa untuk mencairkan suasana bosan pada saat kumpul bareng bersama keluarga, diantaranya yaitu sebagai berikut:
Tebak-tebakan All around the world

Clue : All around the world
Pertanyaan: Sekarang saya lagi ada di Australia maka 3 jam lagi saya ada dimana?
Jawaban: Spanyol
Penjelasan: Cluenya adalah “All around the world”, sekarang ini dia sedang ada di Australia, maka perhatikan huruf awalnya yaitu A. Jadi jika ditanya 3 jam lagi maka kamu hitung huruf yang ketiga sesudah huruf A tersebut di frasa “ all around the world”. Huruf ketiga sesudah A yaitu S, maka hanya perlu menyebutkan sebuah negara yang diawali huruf S, seperti Swiss, Swedia, Spanyol dan banyak lagi yang lainnya.
Baca juga: 7 Game Jadul PC Offline Untuk Bernostalgia
Tebak-tebakan Bumi itu bulat
Clue: Bumi itu bulat
Pertanyaan: 3+689=?
Jawaban: Empat
Penjelasan: Cluenya adalah “Bumi itu bulat”, jadi disini itu pertanyaannya bukan tentang hasil penjumlahannya. Melainkan kamu harus perhatikan berapa jumlah lingkaran yang terdapat di dalam pertanyaan tersebut, pada angka 3 tidak terdapat lingkaran sedangkan pada angka 689 terdapat 4 lingkaran sehingga jawabannya adalah 4.
Tebak-tebakan tepuk nyamuk

Clue: Perhatikan dan dengarkan pertanyaannya!
Pertanyaan: “Penanya menepuk-nepuk tangan seperti sedang menangkap nyamuk” Berapa yang ketangkap?
Jawaban: Tiga
Penjelasan: Disini kamu tidak perlu menghitung berapa kali penanya tersebut menepuk nyamuk, namun kamu hanya perlu menghitung jumlah kata yang ada di dalam pertanyaan tersebut. Pertanyaannya yaitu “Berapa yang ketangkap?” yang mengandung tiga kata, sehingga jawabannya yaitu tiga. Namun jika pertanyaannya “Ada berapa nyamuk yang ketangkap”. maka jawabannya yaitu lima, dan seterusnya begitu.
Tebak-tebakan berpikir sebelum menjawab
Clue: Berpikir sebelum menjawab
Pertanyaan: Sebutkan mobil yang berada di atas pohon besar?
Jawaban: Hmmmm ya ada mobil-ang rating, mobilang daun, mobilang buah dan banyak lagi.
Penjelasan: Tebak-tebakan satu ini pertanyaan dan jua jawabannya bisa apa saja, yang pokoknya itu kamu harus menjawab yang diawali dengan “hmmm”, agar seperti sedang mikir.
Tebak-tebakan handphone
Clue: Hal yang dilihat pertama kali pada saat bangun tidur
Pertanyaan: Sekarang saya ada di lantai 8 kalau saya naik dua lantai lalu belok kanan, maka sekarang saya ada di lantai berapa?
Jawabannya: Lantai 3
Penjelasan: Hal yang pertama kali bangun yang kamu lihat adalah handphone, sekarang coba kamu perhatikan tombol yang terdapat di handphone dengan bentuknya yang seperti gedung berlantai bukan. Si penanya sedang berada di lantai 8 berarti dia sedang berada di tombol 2, kemudian naik dua lantai dan ke kanan yaitu tombol 3.
Tebak-tebakan boleh ikut tapi harus bawa barang

Clue: Boleh ikut tapi harus bawa barang
Pertanyaan: Saya akan pergi ke Museum MACAM, saya mau bawa Mobil. Kalian mau bawa?
Penjelasan: Tebak-tebakan yang satu ini kamu bisa jawab apa saja selama kamu paham dengan kuncinya. Penanya ingin pergi ke MUSEUM MACAM, maka terdapat huruf M, U, S, E, U, M, M, A, C, A, dan M. Dia sudah membawa mobil yang diawali dengan huruf M, maka orang yang selanjutnya yang boleh ikut adalah yang membawa barang dengan diawali huruf U. Jika barang yang dibawanya tidak sesuai maka orang tersebut tidak boleh ikut.